Monday, December 21, 2015

Banana Brownies and Cake

Sebuah hari Minggu lagi. Dapat beberapa buah pisang yang sudah agak kelewat matang. Dimakan begitu saja, tak begitu berminat rasanya. Jadilah browsing resep dan menemukan beragam resep bolu pisang dengan beragam tingkat kesulitan. Kupilih yang paling praktis tentunya, cake pisang tanpa mikser. Timbang ini timbang itu, campur sana campur sini, lalu panggang di oven. Sok sok modivikasi, ada yang kubuat polos, ada juga yang kutambah dengan sedikit taburan choco chips.
Masih sisa satu buah pisang lagi. Tanggung bener ya... akhirnya kubuat brownies sepertiga resep. Ya... sedikit improvisasi lah, tapi berhasil kupanggang dalam oven sebelum banana cake kelar dipanggang. Icip punya icip, enak juga ya. Tapi aku tetap lebih suka brownies ori, tanpa banana. Besok-lusa, bikin brownies lagi ah...

Sunday, December 06, 2015

Bikin Brownies

Sesekali bersibuk di hari Minggu tanpa mantengin komputer, bisakah? Yuk cobain. Minggu ini aku mau coba bikin brownies.
Berbekal resep dari majalah Sedap edisi lama (bukan modal resep online), kusiapkan bahan-bahan yang diperlukan. Ganti-ganti ingredients sedikit, kupikir tak akan terlalu mengubah rasa maupun tampilan. Oke. Sebagian dark cooking chocolate kuganti dengan milk chocolate, sedangkan kacang almond sebagai taburan kuganti dengan kenari cincang.
Kuikuti langkah demi langkah cara pembuatan brownies hingga memanggangnya di oven. Ah...! Beberapa tahap ternyata masih salah prosedur. Kulewatkan catatan bahwa cokelat seharusnya dimasukkan ke dalam campuran mentega dan air dalam keadaan api tak lagi menyala untuk mencegah cokelat gosong. Dwoeng... terlambat. Satu hal lagi yang masih membuat bingung adalah ukuran nyala api. Harus seberapa besar sih? Apakah harus api kecil, atau justru besar? Yang jelas, tampilan brownies-ku tak secantik yang kuharapkan. Rasanya? Hmm... sedikit terlalu manis. Mungkin karena aku pakai milk chocolate sebagai pengganti dark cooking chocolate. Mudah-mudahan di kesempatan berikutnya, dalam sesi remedial, aku bisa bikin brownies yang lebih cantik dan lebih pas rasanya. 

Koleksi Memori