Friday, June 06, 2008

Sapaan dari SPBU

Pagi tadi aku antri mengisi bensin di SPBU langganan di dekat rumah. Petugas SPBU ramah menyapa. Membukakan tutup tangki bensin dan berkomentar, "Mobilnya ganti ya bu?" Eh??? Dia rupanya memperhatikan juga. Dari sekian banyak pengunjung SPBU, ternyata dia hafal juga dengan kendaraan yang biasa kubawa. Personal touch seperti ini, membuat hari para pemakai jasa SPBU jadi agak 'bersinar' sedikit.
Itu juga yang mbikin aku kadang-kadang menyapa para penjaga tol. Cuma mengingatkan papan nama yang belum terpasang, misalnya, atau sekedar mengucap selamat pagi atau salaam. Nggak kebayang deh betapa membosankannya pekerjaan mereka. Hanya mengambil dan memberikan kartu tol kepada para pengemudi yang lewat, atau menerima uang dan memberi kembalian setiap harinya. Sapaan kecil dari para pengguna jalan mungkin akan sedikit memberi warna berbeda dalam rutinitas pekerjaan mereka.

No comments:

Koleksi Memori